About Me : Maharaniat

About me maharaniat – Nama saya adalah Maharani AT. Saat ini saya tinggal di Surakarta dan merupakan dosen aktif di Politeknik Indonusa Surakarta yang berada di pusat Kota Solo.

Lulus dari SMA saya melanjutkan kuliah di Surabaya. Saat itu saya diterima kuliah di Politeknik Elektronika Negeri Surabaya (PENS) pada program studi D3 Teknologi Multimedia Broadcasting. Disitulah saya mulai mengenal berbagai hal seputar kamera, fotografi, videografi dan broadcasting.

Lulus dari PENS, saya diterima bekerja di Jakarta pada perusahaan agensi sekaligus event organizer yang fokus pada kegiatan promosi Below the Line dan Above the Line. Tidak lama di Jakarta, saya kembali ke Solo untuk beberapa waktu. Setelah itu saya memutuskan untuk kembali bekerja di Surabaya pada perusahaan exhibition contactor dan event organizer.

Melihat adanya kebutuhan kompetensi dalam menjalin hubungan dengan client dan media dalam menunjang pekerjaan, saya melanjutkan kuliah di Universitas Dr Soetomo di Surabaya pada Jurusan Komunikasi konsentrasi Jurnalistik. Setelah lulus S1, saya langsung meneruskan kuliah dengan mengambil program pascasarjana S2 Ilmu Komunikasi konsentrasi Public Relations.

Menyelesaikan kuliah sambil bekerja memberikan saya banyak sekali pengalaman dalam pengembangan karir saya. Saya pernah bekerja sebagai supervisor, event staff, event executive, promotion staff, digital marketing staff pada divisi business development, dan saat ini saya menjadi dosen tetap di Program Studi Sarjana Terapan Produksi Media.

Website ini merupakan website pribadi. Tujuan dari dibuatnya website ini selain sebagai portofolio, juga difungsikan sebagai media publikasi tulisan-tulisan saya yang berkaitan dengan hobi, kegiatan, pengalaman, informasi, dan lain sebagainya.

Itulah sekilas tentang diri saya yang dapat saya tuliskan di sini. Terima kasih karena Anda telah menyempatkan waktu untuk mengunjungi website saya dan membaca tulisan ringkas mengenai diri saya di halaman ini. Tak ada gading yang tak retak. Adapun website ini tidak hadir dalam kelebihan ataupun kesempurnaan. Saya dapat dihubungi melalui email : rani@maharaniat.com. Terima kasih.

– maharaniat –